Cara Agar Kualitas Gambar Tidak Menurun Drastis Saat Diupload di Blogger
Gambar mungkin menjadi bagian penting dalam suatu artikel sat ini. Gambar pada sebuah artikel biasanya bermanfaat sebagai illustrasi bagi artikel tersebut. Gambar ilustrasi ini mungkin akan membuat pembaca lebih tertarik dan betah untuk membaca artikel tersebut. Gambar juga membuat pembaca lebih mudah dalam memahami isi artikel. Saya biasanya menggunakan gambar pada artikel tutorial yang saya buat agar pembaca lebih mudah mengikuti langkah-langkah dalam tutorial tersebut.
Selain bermanfaat bagi pembaca, gambar pada sebuah artikel diposting di blog bermanfaat juga bagi para blogger. Gambar yang diupload oleh para blogger biasanya akan muncul pada pencarian gambar di mesin pencari. Dengan demikian gambar yang telah diupload memungkinkan untuk menambah jumlah penganjung untuk datang ke blog tersebut.
Beberapa waktu lalu saat saya sedang posting artikel blog tentang tutorial desain logo. Pada gambar desain logo tersebut saya menggunakan gradient sebagai backgroundnya. Namun saat saya upload gambar tersebut ke blogger gambar gradient tersebut tidak halus dan patah-patah. Kemudian saya coba cari cara agar gambar yang diupload ke blogger tidak mengalami penurunan kualitas yang drastis di internet. Ketemulah caranya, ternyata cukup sederhana berikut ini caranya:
1. Teman-teman log in dulu ke account google plus teman-teman. Kenapa google plus? Ternyata walaupun terlihat google plus dan blogger sebagai layanan terpisah. Namun ada pengaturan pada keduanya yang saling berhubungan.
2. Setelah teman-teman log in di account google plus teman-teman klik setelan.
3. Kemudian pilih nonaktif pada koreksi otomatis.
Silahkan dicoba, semoga artikel ini bermanfaat bagi teman-teman
Posted by desainzain
Desain Zain Updated at: 18:11
0 comments :
Post a Comment